UKG Tak Menjamin Mutu Guru

Carut marutnya pelaksanaan UKG yang terjadi selama pelaksanaannya menimbulkan spekulasi dan tanda tanya apakah pelaksanaan UKG ini benar-benar menjamin mutu dan kualitas Guru? Terlebih banyak soal UKG yang tidak sesuai dengan kompetensi Guru atau tidak sesuai dengan mata pelajaran yang diemban Guru di sekolah.

Hal ini sebagaimana dikatakan oleh Ketua Umum PB PGRI Sulistiyo mengatakan, Uji Kompetensi Guru (UKG) yang sedang dijalani guru saat ini tidak akan mampu menggambarkan kompentensi guru.

Hal ini dikatakan Sulis berdasarkan pengalaman pemerintah dalam menindaklanjuti hasil UKG. Sebab berbagai pengalaman nilai-nilai seperti UN, UKG juga hanya dimanfaatkan untuk bahan ceramah yang banyak mendeskreditkan guru.



"Sesungguhnya, jika pun diikuti dengan penilaian kinerja guru apakah pemerintah mampu menjamin bahwa penilaian kinerja itu dilakukan dengan benar dan mampu disatukan dengan nilai UKG dengan tepat," kata Sulis di Gedung PGRI.

Dia menambahkan, pelaksanaan UKG menjadi keluhan para guru karena banyaknya tugas tambahan yang justru mengangganggu pelaksanaan tugas utama guru. Tugas tersebut seperti tugas administratif, tugas untuk kenaikan pangkat, tugas pendataan yang sering merepotkan guru.

Sulis meminta pemerintah untuk melaksanakan pembinaan karir dan pofesionalitas tenaga pendidik dengan benar. Melalui pelatihan agar kualitas profesinya meningkat dijamin karirnya bisa berjalan dengan baik.

Sementara itu, pakar pendidikan Mohammad Abduzen mengatakan, setelah melakukan UKG, pemerintah harus memiliki model pelatihan dan pembinaan yang dalam waktu satu tahun menghasilkan perubahan yang revolusioner. Namun sejauh ini pihaknya tidak yakin jika Kemdikbud memiliki model pelatihan revolusioner untuk pembinaan.
Baca Juga :  Peserta UKG Sudah Mencapai 60 Persen

"Saya tidak yakin Kemdikbud punya pembinaan yang revolusioner,"ujarnya. Hal ini dikatakan Abduzan berdasarkan kebijakan yang sebelumnya.

Sumber : beritasatu.com

Adapaun bagaimana UKG ini meberi dampak yang signifikan terhadap kemampuan guru, peserta UKG lah yang dapat menilainya.

Post a Comment

0 Comments